Untukmu, Partner – Hapkido Hallo apa kabar sobat pecinta/praktisi bela diri apa pun dan dimana pun berada. Kesempatan baik kali ini saya menulis tentang seseorang yang saya kenal dan bekerja sama di seni bela diri, bahkan untuk berprestasi. Seseorang ini adalah sahabat sekaligus partner di seni bela diri Hapkido. Sahabat saya ini memiliki nama lengkap Alexander Indra Adhyaksa (biasa dipanggil dengan Indra), kelahiran Purwokerto, 2 September 1986 dan berprofesi sebagai disainer grafis. Seni bela diri telah dia kenal sejak tahun 1994, saat di bangku sekolah dasar. Seperti yang diungkapkan, dirinya mengenal bela diri karena pada saat kecil banyak tayangan seperti Wiro Sableng, Si Buta, Deru Debu, dan lainnya, dengan aktor favoritnya adalah Ari Wibowo dan Dede Yusuf. Pernah dia mencoba menekuni bela diri karate untuk mengisi kegiatan selepas sekolah tapi tidak bertahan lama karena lokasi latihan menjadi satu dengan warga setempat sehingga latihan menjadi tidak menentu....
Membagikan apa yang pernah dilihat, didapatkan, dan dilakukan sesuai amalan kebaikan. Bukan hanya kekerasan, namun kelembutan. Bukan hanya teknik, namun etika. Bukan hanya selalu ingin menang, namun tetap bijak dan tenang. Beladiri bukan hanya sekedar bertarung, namun sebuah tanggung jawab untuk bisa menjaga kehidupan yang penuh kedamaian.